Tips Memesan Buket Bunga Pernikahan di Toko Bunga Terdekat

 



Buket bunga untuk sebuah acara pernikahan bukan sekedar hiasan yang dipegang oleh mempelai wanita, namun mempunyai banyak makna. 

Bahkan rangkaian ini sering diperebutkan karena ada anggapan bahwa yang mendapatkannya akan segera bertemu dengan jodohnya. Buket ini bisa dipesan di toko bunga terdekat  

Rangkaian bunga yang terbentuk menjadi buket cantik akan menambah suasana pernikahan menjadi semakin semarak. Sayangnya karena lebih fokus pada persiapan yang lain, untuk urusan buket sering terlewatkan. Bagi pengantin yang tidak mau repot bisa mempercayakan pada MUA. Namun jika ingin lebih spesial, pengantin bisa memesan sendiri ke florist toko bunga terdekat yang terpercaya. 


Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memesan Buket Pengantin di Toko Bunga Terdekat


Setiap jenis bunga mempunyai makna dan arti sendiri-sendiri. Untuk acara sakral seperti pernikahan bisa memilih buket dari bunga asli maupun artifisial. Agar lebih berkesan dan sesuai dengan acara yang digelar, berikut beberapa tips yang perlu dipertimbangkan ketika memesan buket bunga, termasuk pemesanan di toko bunga terdekat. 


1. Sesuaikan dengan tema dan gaun yang dikenakan pengantin


Pertama yang perlu mendapat perhatian adalah kesesuaian antara tema, gaun yang dikenakan dengan bunga dalam bentuk buket yang dipesan. Apabila pernikahan tersebut digelar dengan konsep sederhana dan gaun yang dikenakan bertema simpel, maka sebaiknya memilih rangkaian yang simple juga. 


Jenis buket yang bernuansa glamour justru akan membuat konsep yang disiapkan kurang tepat. Begitu juga dengan gaun yang dikenakan. Jika memilih gaun berkonsep vintage maka, bisa memilih buket yang senada dan sebaliknya. Apabila gaun yang dikenakan berkonsep modern, maka dapat memesan buket yang glamour dan modern. 


2. Pastikan warnanya tepat


Selanjutnya yang perlu mendapat perhatian adalah warna bunga untuk buket, pastikan sesuai dengan gaun dan dekorasi lainnya. Kesatuan warna yang sama atau senada akan memperkuat kesan yang akan ditampilkan dalam acara pernikahan tersebut. Warna yang terlalu mencolok dan berbeda akan mengundang perhatian sehingga tidak fokus pada pengantin yang menjadi sentra. 


3. Perhatikan ukuran buket


Ukuran buket yang terlalu besar akan memberi kesan yang penuh pada tangan pengantin. Selain itu juga menutupi hiasan pada tangan dan cat kuku yang sengaja dikenakan. Buket yang besar juga cukup berat dan akan membuat tangan pengantin kelelahan ketika membawanya sepanjang acara. 


Kemewahan dari sebuah buket pengantin tidak terletak pada ukurannya yang besar tetapi dari pemilihan bunga, cara merangkai dan aksen yang digunakan. Beberapa helai daun yang menjuntai akan mempercantik buket meski ukurannya tidak terlalu besar. 


4. Sesuaikan dengan budget


Pemesanan buket berkaitan dengan budget atau dana yang disediakan. Harga buket tidak selalu murah, tergantung dari jenis bunga pilihan dan model rangkaiannya. Sebelum memesan sebaiknya sudah mencari referensi dan menyesuaikan dengan anggaran yang sudah disiapkan sehingga ketika mengunjungi toko bunga lebih cepat menemukan pilihan yang tepat. 


5. Pastikan sesuai kepribadian pengantin


Terakhir, jangan lupa menyesuaikan buket dengan kepribadian pengantin. Setiap jenis bunga mempunyai makna yang berbeda. Ada yang melambangkan keanggunan, ketegasan, keberanian dan lainnya. Kesesuaian jenis bunga dan kepribadian pengantin akan membuat rangkaian acara pernikahan semakin sempurna. 


Untuk mendapatkan buket sesuai pilihan bisa dengan memesan di Million Bloom. Toko bunga online ini tersebar di banyak wilayah di Indonesia. Bunga yang tersedia berkualitas dan pasti segar serta fresh sampai ke tangan pelanggan. harganya pun affordable dan untuk pengiriman di wilayah Jabodetabek bebas ongkos kirim. 


Dengan adanya toko bunga online di seluruh Indonesia, Million Bloom, memudahkan siapa saja yang membutuhkan buket bunga. Apalagi toko ini selalu memberikan pelayanan terbaik untuk kepuasan pelanggan. 



 


You Might Also Like

1 komentar

  1. dalam memilih warna itu susah susah gampang ya, bisa didiskusikan dulu bersama pasangan :D

    BalasHapus

Hai, silahkan tinggalkan komen, pesan dan kesannya. Tapi maaf untuk menghindari spam dimoderasi dulu sebelum dipublikasi ya.