8 Cara Menjaga Kesehatan Mata


Cara menjaga kesehatan mata – Mata menjadi salah satu bagian tubuh yang sangat penting dan paling sering digunakan sehari-hari. Mulai dari bangun tidur sampai tidur lagi, mata adalah bagian yang paling banyak aktif. Oleh karena itu sangat penting bagi Anda untuk menjaga kesehatan mata agar terbesar dari berbagai gangguan pengelihatan.


Menjaga kesehatan mata sebenarnya juga tidak terlalu sulit, bahkan bisa Anda lakukan sehari-hari. Dan berikut ini sudah kami siapkan beberapa cara menjaga kesehatan mata yang perlu Anda lakukan mulai sekarang.


Jaga Kesehatan Mata dengan Cara Ini


Cara Menjaga kesehatan mata


Mengingat pentingnya fungsi mata, maka ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kesehatan pada mata, yaitu:


1. Periksa Mata Rutin


Cara menjaga kesehatan mata yang pertama bisa Anda lakukan dengan memeriksa mata secara rutin, setidaknya 2 tahun sekali. Hal ini bertujuan untuk mencegah atau mendeteksi penyakitku mata yang berkaitan dengan bertambahnya usia. Beberapa penyakit mata yang bisa muncul seiring bertambahnya usia seperti Glaukoma, Katarak, dan Degenerasi Makula.


Bahkan untuk orang dewasa yang berusia lebih dari 40 tahun dianjurkan memeriksa mata dua kali dalam satu tahun. Lewat pemeriksaan ini doket dapat memantau kondisi mata Anda dan mendeteksi masalah yang juga bisa muncul akibat penyakit tertentu, seperti tekanan darah tinggi dan diabetes.



  

2. Batasi Penggunaan Gadget


Di era digital ini hampir semua hal dilakukan lewat gadget, seperti smartphone dan komputer. Penggunaan gadget dalam waktu lama dan secara berulang setiap harinya bisa menyebabkan mata lelah. Gejala yang timbul seperti nyeri leher, sakit kepala, sakit punggung, mata kering, dan pandangan kabur.


Bagi Anda para pengguna gadget aktif sebaiknya mulai membatasi penggunaan dalam durasi yang tidak terlalu lama. Alihkan pandangan setiap 20 menit sekali selama 20 detik. Anda juga bisa menutup smartphone atau komputer untuk mengistirahatkan mata setiap 2 jam sekali.



3. Makanan Bergizi


Menjaga kesehatan mata juga bisa Anda lakukan dari dalam, yaitu dengan mengkonsumsi makanan bergizi. Pastikan Anda mengkonsumsi makanan yang kaya akan omega-3, vitamin A, vitamin E, vitamin C, selenium, dan lutein. Beberapa contoh makanan yang kaya akan gizi tersebut ialah salmon, sayuran hijau, wortel, tuna, kacang-kacangan, tomat, jeruk, dan telur.


Mengkonsumsi makanan yang bergizi akan menyehatkan tubuh secara keseluruhan, termasuk efektif sebagai salah satu cara menjaga kesehatan mata. Terlebih dengan makanan bergizi seimbang Anda juga mendapat manfaat lain seperti berat badan ideal, kulit lebih bersih, dan masih banyak lagi.


4. Hindari Sinar UV


Sinar Ultraviolet tidak hanya berbahaya bagi kulit, tapi juga pada mata. Efek berbahaya sinar UV bisa menyebabkan mata mengalami degenerasi makula, katarak, kornea terbakar, hingga kanker mata. Bagi Anda yang sering beraktivitas di luar ruangan maka sebaiknya menggunakan kacamata anti UV yang dirancang khusus untuk memantulkan sinar UVA dan UVB.


Namun perlu diingat bahwa cara menjaga kesehatan mata dengan kacamata anti UV sifatnya hanya sementara sehingga Anda tetap tidak dianjurkan terpapar sinar UV dalam waktu lama. Anda juga bisa menggunakan topi dengan tepi yang lebar saat beraktivitas siang hari.


5. Berhenti Merokok


Kebiasaan merokok dapat menyebabkan berbagai macam penyakit, termasuk katarak dan kerusakan saraf optik pada mada. Dalam jangka panjang, penyakit ini bisa menyebabkan kebutaan hingga merusak retina mata.


Untuk itu bagi Anda perokok aktif sebaiknya mulai mengurangi kebiasaan merokok secara perlahan. Setelah dirasa mampu maka Anda bisa menghentikan kebiasaan merokok sepenuhnya agar tubuh lebih sehat dan kesehatan mata lebih terjaga.


6. Kacamata Anti Radiasi


Cara merawat mata agar tetap sehat dan jernih lainnya bisa Anda lakukan dengan memakai kacamata anti radiasi saat menggunakan komputer atau smartphone dalam waktu lama. Seperti yang sebelumnya sudah disinggung bahwa penggunaan komputer dan smartphone dalam waktu lama memang tidak sehat. 


Kacamata anti radiasi akan bekerja untuk memantulkan sinar biru dari gadget yang Anda gunakan. Selain itu, kacamata antiradiasi juga mampu mencegah mata lelah ataupun terasa sakit di area mata.




7. Jaga Kebersihan Skincare dan Make Up


Penggunaan skincare dan make up tak jarang bisa mentransfer bakteri ke mata Anda. Kondisi ini terjadi ketika peralatan skincare dan make up sudah lama tidak digunakan sehingga tumbuh bakteri di dalamnya. Peralatan yang tidak terjaga kebersihannya bisa membuat mata Anda terpapar bakteri yang menyebabkan penyakit.


Untuk itu sebaiknya Anda membuang peralatan yang tidak digunakan lebih dari 3 bulan. Selain itu pastikan Anda selalu mencuci wajah dengan bersih sebelum mengaplikasikan skincare dan make up. Apabila terjadi iritasi saat penggunaan skincare dan make up, maka Anda sebaiknya menghapus riasan dan segera memeriksa kondisi mata ke dokter.



8. Suplemen Kesehatan Mata


Jika Anda sudah menerapkan berbagai cara menjaga kesehatan mata di atas, maka jangan lupa untuk rutin mengkonsumsi suplemen kesehatan mata. Beberapa suplemen mata seperti Nutrimat, Nutrimat 50, dan Sonata Night telah terbukti mampu menurunkan risiko penyakit mata. Mulai dari katarak, kerusakan retina akibat diabetes, hingga penyakit mata akibat penuaan.

 



Suplemen Nutrimat dan Nutrimat 50 sendiri menggunakan sistem Standarized Herbal Extract yang menghasilkan konsentrat bahan aktif dengan bahan baku terbaik yang kaya antioksidan. Sedangkan pada Sonata Night hadir dengan bahan-bahan alami yang mampu mengatasi sindrom kecemasan dan sulit tidur. Hal ini bertujuan untuk mengatasi insomnia yang berlarut-larut dan dapat menyebabkan depresi hingga hilangnya produktivitas.


Demikianlah beberapa informasi yang dapat disampaikan seputar cara menjaga kesehatan mata. Semoga bermanfaat dan Anda bisa segera menjaga kesehatan mata mulai dari sekarang.

You Might Also Like

14 komentar

  1. Belakangan ini mata saya sering berkedut. Pengalaman terakhir seperti ini karena mata saya silinder. Semoga saja ini bukan pertanda silindernya nambah banyak. Mungkin saya butuh asupan vitamin mata Unihealth ya.

    BalasHapus
  2. Kayaknya saya butuh nih suplemen buat mata. Sering capek kalau lihat layar akhir-akhir ini. BW juga nggak bisa lama-lama kayak dulu, kayaknya perlu cek ke dokter mata juga sih kali minusnya nambah. Hiks..

    BalasHapus
  3. Jadi pengin konsumsi suplemen ini mba
    soalnya, sehari2 keluarga kami emang natep gadget mulu.
    Ya zoom, PJJ, google meet, ngerjain tugas, blogging...
    duh, pengiiin bgt mata sehat sentosa selalu ye kaaannn

    BalasHapus
  4. Karena minus mata sudah 4, jadi sekarang malah takut periksa mata. Takut nambah :') belakangan juga pengin diet gadget gitu. Eh benar juga penggunaan skinker tuh. Saya pakai eye cream yang ada aplikatornya. Jadi kok berasa kurang bersih. Huhuhu.. jadi mending pakai eye cream yg di tap tap pakai tangan aja deh. Soalna tangan kan bisa dicuci bersih sebelum menggunakan skinker :')

    BalasHapus
  5. Aku merasakan kalau mata udah lelah segera aku menjauh dari yg namanya komputer serta gadget. Takut juga sih mba.

    BalasHapus
  6. Saya sering mengalami pedih pada mata setelah pakai kosmetik. Mungkkn ini ada kaitannya dengan poins nomor 7. selamat siang, ananda Aisyah

    BalasHapus
  7. Iya nih kalau kelamaan pake gadget atau di depan layar komputer biasanya mata mulai perih, biasanya aku istirahat sebenar, baca buku atau melakukan aktivitas lain. Tapi belum pernah nyobain suplemen mata, padahal mata adalah organ penting dan vital yang harus dijaga kesehatannya yaa...

    BalasHapus
  8. Nah ini jaga kesehTan mata ini penting bgt. Alhamdulillab aku gag ada keluhan terkait mata. Tapi memang perlu waspada. Apalagi sering kepapar gadget gini

    BalasHapus
  9. Nah iya nih efek kerjaan banyak di depan laptop sekarang aku jadi cukup sering mengeluhkan mata perih sekaligus pusing. Aku sudah coba pakai kacamata antiradiasi dan mengurangi waktu menatap layar untuk kepentingan yang kurang urgent. Tidur cukup juga. Alhamdulillah sudah mulai berkurang gejalanya.

    BalasHapus
  10. Huhu, ketampar banget nih aku, Mbak... Tiap tahun ganti kacamata karena minusnya nambah terus. Pengen membatasi gadget, tapi pekerjaan kita di sini, pun sekarang anak-anak sekolah daring, mau ngga mau mesti dampingin juga.

    Kayaknya solusinya cuma ganti kacamata dengan kacamata anti radiasi plus rutin minum suplemen deh. Makasih ya, Mbak, udah berbagi tipsnya.

    BalasHapus
  11. Kudu banget makan buah dan minum air.
    Pola hidup yang seimbang membuat seluruh organ berjalan dengan baik. Dan aku termasuk yang minusnya tinggi euuii...dan kudu berlama-lama di depan laptop.
    Harusnya mulai beralih ke lensa yang ati radiasi yaa..

    Nuhun sarannya, kak.
    Sangat bermanfaat sekali.

    BalasHapus
  12. Mataku nih yang kadang blaur padahal udah pake kacamata kyknya harus beralih ke lensa yng anti radiasi. Emang ya menjaga kesehatan mata penting banget apalgi sejak pandemi semua kegiatan dilakukan depan laptop dan gadget..makasih ya mbak pengingatnya

    BalasHapus
  13. sedari duduk di bangku sekolah menengah atas, aku memakai kacamata. Sepetinya durasi menatap layar dan kurang vitamin memang jadi faktor nih. aku jadi pengen konsumsi vitamin mata abis baca artikel ini

    BalasHapus
  14. aku perlu vitamin mata niii kayanyaaa.. karena mata terus naik minusnya sementara merasa tidak sehat karena ngantuk terus, hehe

    BalasHapus

Hai, silahkan tinggalkan komen, pesan dan kesannya. Tapi maaf untuk menghindari spam dimoderasi dulu sebelum dipublikasi ya.