Tampil cantik di hari pernikahan, pastilah impian semua wanita. Sebab pernikahan adalah hal yang sangat istimewa.
Nantinya akan menjadi sejarah hidup yang bisa diceritakan kepada anak cucu pada saat Kita sudah menua.
Agar bisa tampil menawan di hari penuh kenangan tersebut. Ada serangkaian perawatan yang harus dilakukan. Terutama oleh calon pengantin wanita.
Apa saja rangkaian perawatan calon pengantin wanita yang tak boleh dilewatkan? Berikut ulasan lengkapnya!
Perawatan Calon Pengantin Wanita: Seluruh Area Tubuh
Pengantin wanita bak ratu di hari pernikahan. Semua mata akan tertuju padanya.
Karenanya sangat penting untuk melakukan perawatan tubuh baik dari dalam dan luar. Supaya tak hanya terlihat cantik, tapi juga nampak sehat dan bugar.
1. Perawatan Tubuh untuk Calon Pengantin Wanita dari Luar
Perawatan tubuh dari luar meliputi seluruh area tubuh. Mulai dari rambut, wajah, kulit, gigi dan mulut, juga kuku. Apa saja treatment yang bisa dilakukan?
Rutin Menggunakan Lulur dan Masker
Lulur dan masker memiliki banyak manfaat untuk kulit. Seperti mengangkat sel-sel kulit mati, membuat kulit tampak lebih bersih, melembabkan dan menghaluskan kulit.
Saat ini, banyak paket lulur dan masker khusus pengantin tersedia di pasaran. Bisa didapatkan secara online. Sehingga perawatan calon pengantin wanita di rumah bisa dilakukan.
Alternatif lainnya bisa pergi ke salon kecantikan yang menyediakan perawatan khusus bagi calon pengantin.
Lakukan rutinitas ini, 1–2 kali dalam sebulan untuk lulur. 1–2 kali dalam seminggu untuk masker.
Menjaga Kebersihan Gigi dan Mulut
Dituntut untuk selalu tersenyum kala menyambut tamu undangan. Calon pengantin sebaiknya melakukan perawatan gigi dan mulut.
Gunakan pasta gigi yang mengandung bahan pemutih alami setiap hari. Lengkapi dengan penggunaan mouthwash untuk menghindari bau mulut. Bisa juga diganti dengan air rebusan sirih yang sudah terbukti dapat membunuh bakteri merugikan di mulut.
Jika diperlukan, pergilah ke dokter untuk membersihkan karang gigi!
Merawat Rambut agar Tidak Kusam
Rambut merupakan bagian penting dari tampilan yang memesona. Jangan sampai, make up sudah sempurna. Eh, rambut malah terlihat kusam.
Manfaatkan bahan alami seperti minyak kemiri dan minyak zaitun. Oleskan pada rambut setiap malam sebelum tidur. Minyak kemiri dapat melebatkan rambut sementara minyak zaitun dapat melembabkan rambut.
Mempercantik Kuku dan Kulit di Bagian Kaki dan Tangan
Meski tak menjadi perhatian utama. Kuku dan kulit pada bagian tangan dan kaki wajib mendapat perhatian. Apalagi jika memutuskan untuk menghias kaki dan tangan dengan hena.
Lakukan manicure dan pedicure secara rutin setiap satu atau dua bulan sekali. Sementara bagi kamu yang suka menggunakan nail art. Sebaikanya melakukannya H-2 atau H-1 sebelum hari pernikahan. Supaya kuku tetap bersih dan cantik.
2.Perawatan Tubuh untuk Calon Pengantin Wanita dari Dalam
Perawatan tubuh dari luar saja tak cukup. Calon pengantin wanita juga perlu melakukan perawatan tubuh dari dalam. Agar mendapatkan hasil yang lebih maskimal.
Perawatan tubuh dari dalam bisa dilakukan dengan 4 cara. Yakni menjaga asupan makanan, tidur cukup (8 jam sehari), rajin mengonsumsi air putih, dan melakukan olahraga ringan seperti yoga, jalan kaki, atau bersepeda.
Berdiri sepanjang hari dan harus menyambut banyak tamu. Menuntut kondisi tubuh yang sehat dan bugar. Dan itu perlu dipersiapkan dari jauh hari.
3.Perawatan Calon Pengantin Wanita: Kesehatan Organ Reproduksi
Salah satu tujuan dari menikah adalah mendapat keturunan. Karenanya, calon pengantin wajib melakukan 3 hal berikut untuk memastikan kesehatan organ reproduksinya.
Pergi ke Dokter Kandungan
Hal utama yang perlu dilakukan adalah pergi ke dokter kandungan. Melalui upaya ini pengantin wanita dapat memeriksakan kesehatan reproduksinya. Jika terdapat masalah, maka bisa diatasi sejak awal.
Misal tingkat kesuburan rendah, mengalami keputihan, siklus menstruasi berantakan, organ intim berbau tak sedap, serta masalah-masalah lainnya.
Membersihkan dan Menjaga Kelembaban Organ Kewanitaan
Area kewanitan rentan menjadi tempat perkembangbiakan bakteri dan jamur. Kedua mikroorganisme tersebut adalah pemicu berbagai penyakit, salah satunya keputihan.
Pakailah air bersih saat membilas area kewanitaan. Setelahnya pastikan area kewanitaan selalu kering, tidak lembab. Sebab bakteri dan jamur menyukai kondisi lembab.
Hindari penggunaan pakaian dalam yang ketat dan tak dapat menyerap keringat. Agar sirkulasi pada organ kewanitaan tetap lancar. Organ kewanitaan pun tetap sehat dan bebas bau tak sedap.
Say No To Facial H-14
Facial di clinik Kecantikan biasanya memang dilakukan bagi semua wanita. Tapi tidak buat Calon Pengantin apalagi H-14.
Akan lebih baik buat Merawat wajah sendiri di rumah menggunakan sheet mask, serum, essence Dan menghindari memakai bedak yang tebal agar tidak tumbuh komedo.
Percayalah facial dengan memencet komedo Dan jerawat kadang membekas sehingga pada Hari H malah ada bekas jerawat hingga permukaan kulit wajah jadi kurang cantik.
Pijat dan refleksi di titik-titik akupuntur
Menjadi seorang pengantin memang menyenangkan. Namun tak jarang juga menegangkan. Maka sudah selayaknya calon Pengantin mengendurkan urat-urat syaratnya dengan pijat serta refleksi di titik-titik akupuntur.
Seperti di kedua telapak kaki, kaki, beberapa titik di punggung, kedua tangan serta kepala. Tak Ada salahnya juga menambahkan beberapa titik totok aura agar makin terpancar kecantikannya
Kesimpulan
Memiliki hari pernikahan yang penuh kenangan menjadi dambaan semua wanita. Sebab itu, perawatan calon pengantin wanita perlu dilakukan jauh-jauh hari
Ada 3 perawatan yang tak boleh dilewatkan. Perawatan kesehatan organ reproduksi, perawatan tubuh dari dalam, juga perawatan tubuh dari luar.
Jadi, buat semua calon pengantin perempuan. Luangkan waktu untuk melakukan perawatan ya! Agar cantik dan fit di hari pernikahan.
Nah, dulu pas jaman aku nikah belum kenal perawatan di klinik kecantikan. Alhasil aku perawatan di rumah aja mulai dari luluran gitu deh mbak
BalasHapusSetuju banget. Fungsi perawatan ini bukan cuma untuk manglingi pas hari H tapi juga menjaga keharmonisan dengan pasangan. Apalgi kalau masih awal-awal, pasti risih kalau ada gangguan. Jadi sejak sebelum nikah harus diminimalisir dengan perawatan ini.
BalasHapusMasyaallah lengkap banget ini mah, perawatannya. Aku dulu malah yang paling sibuk urus nikahan :)
BalasHapusBeda banget dengan calon pengantin tempo dulu ya kak, karena belum ada yang namanya salon khusus perawatan calon pengantin yang akan menikah.
BalasHapusKarena tentu semua calon pengantin ingin terlihat menawan saat hari H mereka, kalau sekarang udah lengkap banget ya.
Wah, lengkap banget ternyata tips-tipsnya untuk calon pengantin! Memang sih, itu semua ditujukan demi kebahagiaan suami, terutama di malam pertama. Meskipun seiring perjalanan pernikahan, tetap juga dong, istri perlu perawatan kecantikan. Jangan cuma di hari H saja, selebihnya istrinya dibiarkan tampil apa adanya, apalagi di depan suami, hehe...
BalasHapusbetul ya kak, perawatan calon pengantin ini penting. makannya kalo adat jawa ada istilah dipingit bagi calon pengantin perempuan itu sebenarnya untuk merawat diri selain menjaga hal-hal lain.
BalasHapusAgak heran juga dengan Say No To Facial H-14, tapi jadi paham dengan penjelasannya. Hehe.. Perawatan seperti ini benar-benar perlu dilakukan buat calon pengantin. Keren
BalasHapusBanyak banget ya perawatan calon pengantin wanita sebelum menikah, sebaliknya calon pengantin pria cuma merawat diri seadanya, hehe
BalasHapusJadi nostalgia 8 tahun lalu. Wkwkwk. Saya menikah pas saya lagi sibuk-sibuknya kerja. Asli, urusan nikahan semua saya serahkan ke orang tua, khususnya ibu. Percaya aja deh, gitu lah.
BalasHapusPerawatan tubuh pun itu saya gak ada di rumah. Ya standar aja, mandi, keramas, potong kuku, maskeran. Dekat-dekat mau nikah, sebulan kurang, baru mulai rajin ke salon. Serahkan pada ahlinya.
Eh beneran itu say no to facial H-14? Saya melakukannya itu mba. Tapi alhamdulillah sih, soalnya muka saya gak tipe jerawatan. Cuma komedo kecil-kecil aja, tapi cenderung komedo kering, yg kalo dipencet dikit aja udah keluar.
Yak betul. Siapin lahir batin. Luar dalam. Semua baiknya dilakukan sendiri di rumah, calon pengantin banyak banget godaannya... dah di rumah aja menjelang menikah
BalasHapusDalam pernikahan, perempuan adalah ratu sehari. Dia akan tampil paling cantik memang ketika menikah. Baik sebelum maupun sesudahnya, dia mungkin tidak akan secantik itu lagi. Oleh karena itu, perawatan sangatlah penting. Ini demi menambah cinta untuk suami juga. Mengumpulkan rasa cinta yang sebesar-besarnya di awal pernikahan, untuk membaginya ke pasangan selama menikah. Asyikkk...
BalasHapusKesehatan reporoduksi itu penting banget ya. Secara kebahagian pasangan suami istri itu dengan hadirnya buah hati agar kebahagian makin sempurna.
BalasHapusHihi baca ini jadi ingat masa waktu jadi calon pengantin. Emang kudu ekstra nih perawatannya.. nggak mesti luarnya saja tapi dari dalam juga sangat penting
BalasHapuswahhh aku menyimak dengan seksama, wkkwkwk ternyata banyak yang harus aku persiapkan khususnya buat perawatan ya mbak, hahahhaah bismillah bismillah...
BalasHapus