Obat Sakit Gigi Berlubang Ampuh

 


Obat Gigi berlubang

 

Obat sakit gigi berlubang yang manjur untuk mengurangi sakit gigi adalah yang sangat kita perlukan pada saat kita menderita sakit gigi. Percayalah kita pasti mampu merogoh kocek lebih dalam asalkan bisa mendapatkan obat sakit gigi berlubang yang manjur tersebut.


 

Karena, bagi orang yang pernah merasakan sakit gigi karena gigi berlubang itu benar-benar begitu sangat menyiksa diri. Tak hanya kita harus merasakan sakit yang bisa membuat kita senggol bacok (ish serem kan? …) makanya jangan pernah main-main dengan orang yang mengaku sedang sakit gigi.


 

Tapi sakit gigi karena gigi berlubang memang beneran membuat kita menjadi mudah terguncang emosinya. Orang ribut kita marah, orang setel lagu-lagu Tiktok yang ngehits kita juga marah. Pokoknya kalau sudah sakit gigi gitu rasanya pengen menyendiri ke tengah hutan yang tak ada siapa-siapa gitu hehehe


 

Sakit Gigi, Tahan Emosi



Pernah nggak kalian merasakan sakit gigi yang begitu menyiksa. Tetapi ketika hendak ke dokter gigi yang terbaik di kota kalian harus mengikuti jadwal dokter gigi tersebut.


 

Saya sempat shock karena sesuai jadwal baru dilayani seminggu kemudian. Rasanya beneran pengen ngamuk-ngamuk sama mbak-mbak yang menjaga meja pendaftaran tersebut. Saya pulang dengan tangan hampa, tanpa obat, tanpa diperiksa.

 


Emosi yang bergejolak tentu saja membuat nyeri di gigi makin parah. Tapi kondisi dimasa pandemi seperti sekarang ini memang kita tidak bisa apa-apa. Pasien perhari memang hanya dilayani separo dari jatah pasien hari biasa.


 

Meredakan Sakit Gigi Berlubang dengan Garam



Di tengah rasa putus asa, tiba -tiba teringat dengan beberapa cara yang bisa kita coba untuk membantu meredakan sakit gigi karena gigi yang berlubang, diantaranya dengan garam.

 


Garam dipercaya untuk mengurangi peradangan pada gigi dan gusi, nyeri yang terasa hebat, untuk mengatasi sakit akibatd infeksi, serta dapat mencegah perkembangan bakteri di dalam mulut.


 

Berkumur dengan menggunakan air garam dapat dipercaya untuk membantu mengurangi sedikit nyeri pada gigi kita. Caranya dengan melarutkan satu sendok makan garam dapur dengan air hangat. Lalu berkumur-kumur dengan perlahan.  Ulangi sampai  kurang lebih 1-2 menit, lalu rasakan.  Rasa nyerinya pada gigi kita niscaya sedikit berkurang.

 

 

Obat Sakit Gigi Berlubang


 

Percaya tidak percaya pengobatan terbaik untuk mengobati sakit gigi berlubang tentu saja dengan mengunjungi dokter gigi. Caranya tentu saja sesuai dengan pengobatan yang disarankan oleh dokter gigi. Mulai dari memberi obat Pereda nyeri, ditambal ataupun dicabut.


 

Tetapi untuk sedikit mengurangi penderitaan kita karena sakit gigi berlubang kita bisa mengkonsumsi beberapa obat-obatan yang dapat kita beli di apotek sesuai dengan dosis yang dianjurkan untuk meminumnya.

 

1. Acetaminophen


Acetaminophen dipercaya oleh Sebagian orang untuk meredakan sakit gigi akibat gigi berlubang. Acetaminophen juga dikenal oleh masyarakat bebas dengan nama Paracetamol. Acetaminophen memiliki kandungan obat  yang memiliki  manfaat mampu meredakan serta menghilangkan rasa nyeri sakit sakit gigi.



2.Ibuprofen



Ibuprofen merupakan salah satu obat sakit gigi yang terkenal sangat ampuh untuk sakit gigi berlubang. Namun sebaiknya kita mendapatkan resep dari dokter sebelum mengkonsumsi obat Ibuprofen ini.


3. Dentasol

Dentasolita adalah obat sakit gigi yang dikenal menjadi obat yang bekerja langsung pada gigi kita yang sakit. Dentansol digunakan dengan cara mengoleskan secara langsung pada gigi kita yang berlubang.


 

Dentasol berbentuk gel dan cair sehingga langsung bekerja mengurangi rasa sakit ataupun nyeri karena sakit gigi. Oh ya meskipun dentasol ini adalah obat namun jangan takut apabila tertelan karena dentasol ini tergolong aman, bahkan jika itu anak kecil.


  4. Asamefenamat


Dari semua obat yang mengurangi nyeri karena sakit gigi berlubang, AsamMefenamat menjadi andalan saya untuk meredakan berbagai rasa nyeri.

 


Mulai dari nyeri karena menstruasi, nyeri karena luka maupun nyeri karena sakit gigi. Hahaha saya sampai takjub dengan Asammefenamat ini. dan ya, fixs no debat asammefenamat menjadi andalan saya ketika merasakan nyeri karena sakit gigi berlubang.


 

Asamefenamat memiliki kandungan anti inflamasi yang mampu menghentikan rasa nyeri dengan cepat. Sehingga obat ini menjadi pilihan yang tepat bagi kita yang mengalami sakit karena gigi berlubang dengan tiba-tiba.

 

 

Penutup

 

Demikian obat sakit gigi berlubang yang terkenal manjur. Dalam keadaan darurat sebelum bisa berobat ke dokter mungkin bisa kita pertimbangkan untu mengkonsumsinya agar mengurangi rasa nyeri. Namun tentu saja sakit karena gigi berlubang ini  solusinya adalah berobat ke dokter gigi agar mendapatkan perawatan dan pengobatan yang tepat.

 

 

 

You Might Also Like

Tidak ada komentar

Hai, silahkan tinggalkan komen, pesan dan kesannya. Tapi maaf untuk menghindari spam dimoderasi dulu sebelum dipublikasi ya.